KALAMANTHANA, Palangka Raya – Sejumlah warga kota Palangka Raya mengharapkan pelaksanaan buka puasa bersama Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran di rumah jabatan hendaknya diperbaiki agar lebih teratur dan kekurangan makanan tidak terjadi.
Hj Rusmiaty, salah seorang warga yang hadir saat buka puasa bersama Gubernur Kalteng, Sabtu (24/6/2016) itu menyatakan kekurangan tajil dan makanan ini sebenarnya karena jumlah panitia sepertinya kurang sehingga saat pembagiannya tidak teratur dan saling berebutan.
“Saya bukan pertama kali ikut buka puasa yang diadakan Gubernur Kalteng. Sewaktu buka puasa yang diadakan buka puasa gubernur sebelumnya, saya lihat lebih teratur. Jumlah panitianya banyak dan pembagian tajil maupun makanan sekaligus,” tambahnya.
Perwakilan Pengajian Komplek Amako Palangka Raya ini mengaku tidak mempermasalahkan kekurangan makanan tersebut. Hanya dia merasa perlu memberikan saran agar buka puasa bersama Gubernur Kalteng semakin baik di tahun yang akan datang.
“Kalau rumah saya kan dekat, jadi tinggal pulang dan makan berbuka puasa di rumah. Saya kasihan saja dengan warga yang sudah jauh-jauh datang tapi tidak dapat makanan. Ini kan berbuka puasa bersama Gubernur. Saya berharap tahun yang akan datang lebih baik lah,” kata Hj Rusmiaty. (ant/rio)
Discussion about this post