KALAMANTHANA, Balikpapan – Tal ada lagi pemain lincah yang mengobrak-abrik pertahanan sayap lawan itu. Oktovianus Maniani resmi meninggalkan Persiba Balikpapan. Apa alasannya?
Penyerang sayap asal Papua itu sudah mengundurkan diri dari Tim Beruang Merah. Dia pulang ke Jayapura. Okto meninggalkan Balikpapan karena diterima menjadi pegawai negeri sipil di sana.
“Kami umumkan bahwa Okto kami lepas dari statusnya sebagai pemain Persiba atas keinginannya sendiri. Sebab Okto diterima menjadi pegawai ngeri sipil (PNS),” ungkap pelatih Persiba Jaino Matos di Balikpapan.
Meski kehilangan seorang gelandang hebat, Persiba tak keberatan. Persiba bahkan sudah membekali Okto dengan surat-surat yang diperlukan pemain tim nasional itu seperti surat pelepasan status pemain Persiba dengan dasar surat pengunduran diri dari yang bersangkutan.
Matos menambahkan, Jumat ini Okto segera pulang ke Jayapura dan memulai karir barunya sebagai pegawai negeri sipil atau PNS.
Karir Okto sebagai pemain sepakbola sesungguhnya cukup cemerlang. Pemain kelahiran 27 Oktober 1990 ini adalah pemain nasional mulai dari U-15, U-17, dan U-23 dengan prestasi finalis Piala AFF.
Stamina yang prima dan teknik yang mumpuni membuat Okto tidak pernah menganggur. Ketika sepakbola Indonesia vakum sebab sanksi FIFA, Okto bermain ke luar negeri, ke Timor Leste. Okto bahkan mencoba berakting dan main sinetron dengan memerankan dirinya sendiri di sinetron Tendangan si Madun yang ditayangkan SCTV 2015 silam.
“Ya, hidup ini punya banyak pilihan-pilihan,” senyum Matos. (ant/rio)
Discussion about this post