KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Dipercaya menjadi Pelaksana Tugas (Plt) Camat Kapuas Hulu, Rusinda mengaku siap memajukan daerahnya. Sejumlah program pembangunan pun sudah dia siapkan.
Rusinda resmi menjabat Plt Camat Kapuas Hulu terhitung 3 Juli lalu. Dia merupakan wanita pertama yang menjabat Plt Camat di Kabupaten Kapuas. Publik menyebutnya sebagai srikandi Kapuas Hulu.
Wanita ini pun berjanji akan berjuang sekuat tenaga untuk memajukan Kapuas Hulu sehingga menjadi kecamatan yang maju dan modern.
“Walaupun saya seorang perempuan, dengan kemampuan dan tekad yang saya miliki, saya yakin bisa memajukan Kapuas Hulu seperti kecamatan lainnya,” ucap Rusinda di Kuala Kapuas.
Dikatakan untuk memajukan sebuah kecematan memang tidak semudah membalik telapak tangan. Namun hal itu bukan berarti tidak bisa dilakukan.
Dengan strategi dan peogram pembangunan yang sudah disusunnya, Rusinda meyakini jika dirinya akan mampu bersaing dengan kecamatan lain dalam hal pembangunan.
Untuk itu, tambahnya, dengan dukungan semua staf dan masyarakat setempat, dirinya bisa memastikan jika apa yang telah diangankan itu akan bisa dibwujudkan.
“Seberat apapun pekerjaan jika dikerjakan secara bersama-sama tentu akan mudah dapat diraih, dan itu sudah bisa dibukrikan,” pungkasnya. (nad)
Discussion about this post