KALAMANTHANA, Pulang Pisau – Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Maliku, Kabupaten Pulang Pisau yang dihadiri Bupati Edy Pratowo banjir usulan masyarakat. Tercatat ada 1.170 usulan dari warga.
Edy meminta kepada seluruh kepala Satuan Organisasi Perangkat Daeah (SOPD) agar bisa proaktif dalam memperhatikan usulan-usulan yang diberikan oleh masyarakat itu.
“Saya mengharapkan kepada seluruh masyarakat agar dapat memahami terkait usulan yang kadang belum bisa terlaksana. Bukan berarti Pemda tidak perduli. Sebab, apabila anggaran mencukupi pastinya semua usulan akan terpenuhi dan semua akan kami koordinir, namun secara bertahap,” ucap Edy, Selasa (6/2/2018).
Ia mejelaskan dalam melaksanakan pembangunan daerah, pihaknya telah melakukan sinkronisasi dengan pemerintah provinsi dan pusat. Sehingga, program yang akan dilaksanakan dapat seimbang.
Sementara itu, usulan dari masyarakat yang ada di 15 desa yang berada di wilayah Maliku itu akan dibagi menjadi prioritas pertama dan prioritas kedua.
“Usulan prioritas pertama meliputi bidang infrastruktur ada 344 usulan, bidang ekonomi ada 207 usulan, bidang sosial budaya dan pemerintahan ada 231 usulan. Sedangkan usulan prioritas kedua meliputi bidang infrastruktur ada142 usulan, bidang ekonomi ada 135 usulan dan bidang sosial budaya pemerintahan ada 111 usulan,” katanya.
Ditambahkan, semua usulan akan ditampung dan dikoordinasikan dengan pemerintah daerah serta akan dipenuhi secara bertahap. (app)
Discussion about this post