KALAMANTHANA, Palangka Raya – Sampai saat ini, sudah tercatat sekitar 50 kios atau bilik ataupun lapak pasar ikan dan sayur yang terbakar di Pasar Ikan Kampung Untung kawasan Pasar Besar Kota Palangka Raya, Selasa sore (19/6/2018).
“Sedangkan untuk penyebab pasti, setelah dilakukan uji laboratorium forensik,” kata Kapolres Palangka Raya AKBP Timbul Siregar di lokasi kejadian.
Namun menurutnya, dari keterangan yang diperolehnya dari petugas kebersihan pasar di kawasan itu, penyebab awal kebakaran berasal dari salah satu kios pedagang kelapa. Bahkan lanjut Timbul, sempat berusaha memadamkan api saat baru berkobar. Tapi ternyata tak berhasil.
Salah seorang petugas pemadam kebakaran, Jani, mengatakan, penyebab pasti kebakaran yang menghanguskan satu blok lapak ikan dan sayur ini, masih belum diketahui.
Api yang berkobar sekitar satu jam sejak pukul 16.00-17.00 WIB, akhirnya berhasil dipadamkan petugas pemadam kebakaran. Padahal sebelum kejadian, hujan cukup deras mengguyur kawasan ini.
Tentu saja, peristiwa ini sontak membuat kaget para pedagang berupaya mengevakuasi barang dagangan ke tempat yang jauh dari lokasi kebakaran. Tak sedikit pula, terlihat mereka bahu membahu berupaya memadamkan api, agar tidak merembet ke bangunan yang belum terbakar.
Bahkan calon Wali Kota Palangka Raya Aries M Narang, mengerahkan tim relawan dan tim Bamonti, untuk ikut membantu petugas memadamkan api dan membantu para pedagang mengevakuasi barang dagangan.
Kendati begitu, banyak juga warga yang datang ke lokasi untuk melihat kejadian langsung. Untung saja petugas kepolisian dan TNI terlihat melakukan pengamanan di sekitar lokasi, untuk memberikan akses masuk mobil pemadam kebakaran. (tva)
Discussion about this post