KALAMANTHANA, Penajam – Bupati Terpilih Penajam Paser Utara, Abdul Gafur Mas’ud belum akan bersikap soal proyek tahun jamak (multiyears). Dia baru akan melihatnya secara detil setelah pelantikan nantinya.
Gafur menyebutkan Tim Transisi yang dia bentuk beranggotakan sembilan orang, sebenarnya sudah melakukan evaluasi, termasuk soal proyek multiyears tersebut. “Saat ini kami baru menimbang dan memperhatikan saja, belum bisa memutuskan,” ujar Gafur di Penajam.
Dia mengaku belum mengetahui gambaran utuh soal proyek multiyears ini. Tetapi, dia berjanji akan duduk bermusyawarah dan bermufakat agar semua keputusan yang diambil nanti tepat pada sasaran.
Gafur dan pasangannya Hamdam sudah diumumkan penetapannya sebagai Bupati-Wakil Bupati Terpilih PPU pada rapat paripurna istimewa DPRD Penaam Paser Utara di Penajam pada Senin (20/8) lalu. Dia menyebutkan pemerintahan tetap akan berjalan sesuai dengan alurnya sambil menunggu pelantikan yang diperhitungkan berlangsung pada 20 September 2018.
“Kami akan berkoordinasi dengan para pimpinan OPD, bagaimana mekanisme untuk acara pelantikan,” ujar Gafur. (hr)
Discussion about this post