KALAMANTHANA, Palangka Raya – Maksud hati wanita ARN hendak mengambil barang pribadi dari rumah sendiri, apa lacur ternyata yang ditemui adalah sang suami tengah bersama perempuan lain.
Begitulah peristiwa menghebohkan Kota Cantik yang terjadi di Jalan Batu Suli V, Kecamatan Jekan Raya, di Palangka Raya. Sang wanita kaget karena ternyata di dalam rumah, suaminya berinisial KRS (49), yang disebut-sebut sebagai mantan pejabat di Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, tengah bersama perempuan lain berinisial RYT.
ARN (50) dan sang mantan pejabat memang masih terikat tali pernikahan. Perkawinan mereka memang sedang bermasalah, bahkan kini sudah masuk ke proses perceraian. Tapi, belum ada keputusan pengadilan yang membatalkan pernikahan tersebut.
Dalam kondisi rumah tangga yang sedang bermasalah itulah, ARN datang ke rumah untuk mengambil barang-barang pribadi serta dokumen miliknya. Dia pun mendatangi rumah di Batu Suli V C itu.
Saat ARS datang, pintu pagar dalam keadaan terkunci. Dia pun berusaha mengetuk pintu dan jendela. Lama menunggu, tak ada seorang pun yang membukukan pintu.
Kecurigaan ARN pun muncul. Pasalnya, di halaman rumah terparkir sebuah mobil. Dia berpikir, kalau ada mobil, sudah pasti ada penghuni di dalam rumah.
“Karena khawatir, saya pun menelepon keluarga untuk menemani. Saya minta ditemani kalau-kalau terjadi apa-apa di dalam rumah,” ujar ARN di Palangka Raya, Kamis (21/3/2019). Tak hanya menelepon keluarga, dia pun melapor ke Ketua RT dan RW.
Betul saja, dia kemudian memergoki suaminya sedang berada di dalam rumah bersama perempuan lain. Sang suami keluar membuka pintu pagar bersama seorang perempuan. “Diduga calon anggota legislatif di Kabupaten Gunung Mas,” katanya menyebut perempuan berinisial RYT itu.
Tak sulit ditebak, keributan pun terjadi. Saat ketegangan melanda dan menjadi perhatian tetangga, RYT mencoba kabur dari lokasi kejadian. Dia mencoba keluar melalui pintu belakang, memanjat tembok yang cukup tinggi.
ARN pun melaporkan peristiwa tersebut ke pihak Polres Palangka Raya. Dia mengadu atas dugaan perselingkuhan atas suaminya yang masih sah dengan perempuan yang diduga caleg dari Kabupaten Gunung Mas itu. (*)
Discussion about this post