KALAMANTHANA, Pulang Pisau – Seorang guru muda sebuah Sekolah Dasar Negeri di Pulang Pisau, Kalimantan Tengah, nyaris diperkosa tetangganya sendiri. Karena korban melawan dan berteriak saat hendak digagahi, dia pun selamat dari aksi bejat tersebut.
Peristiwa nahas itu terjadi di rumah korban berinisial T (26), seorang guru honor berpendidikan S1 PGSD di Pulang Pisau. Kejadian yang hampir saja menodai kehormatannya itu terjadi pada Selasa (18/6) sekitar pukul 03.50 WIB.
Kapolres Pulang Pisau AKBP Siswo Yuwono Bima Putra Mada melalui Kasat Reskrim Polres Pulpis Iptu Jhon Digul Manra membenarkan peristiwa tersebut. Dikatakan, pelaku bernama Skw alias Isar, (37) warga desa yang sama dengan korban.
Baca Juga: Nyaris Jadi Korban Perkosaan Guru Muda Ini Sadar Setelah Mulutnya Dibekap
Tidak terima atas kejadian tersebut, korban melapor peristiwa tersebut ke Polsek Jabiren Raya dan petugas pun datang langsung melakukan pencarian terhadap pelaku.
“Atas kejadian tersebut, korban merasa keberatan dan melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Jabiren Raya untuk proses lebih lanjut,” kata Kasat Reskrim Polres Pulang Pisau. (app)
Discussion about this post