KALAMANTHANA, Pulang Pisau – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) telah menentukan kader yang akan menduduki jabatan unsur pimpinan sebagai Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pulang Pisau periode 2019-2024, yakni Nova Selvia.
Hal itu disampaikan langsung oleh Ketua DPC PKB Pulpis Idham Amur saat dibincangi waratwan, Sabtu (31/8).
Idham mengatakan, penentuan unsur pimpinan dari PKB di DPRD Pulpis langsung dilakukan DPP PKB di Jakarta, tentunya dengan berbagai pertimbangan serta melakukan uji kelayakan.
“Dalam penentuan unsur pimpinan di DPRD Pulpis langsung dilakukan DPP. Itu karena semua anggota DPRD Pulpis yang terpilih untuk periode 2019-2024 adalah anggota baru di DPC PKB Pulpis,” ucap Idham.
Menurutnya, DPC hanya diminta merekomendasikan tiga nama anggota PKB yang meraih suara terbanyak dalam Pileg 2019 kemaren, yakni Nova Selvia, HM Yamin Amur dan Sentot Siswanto. Setalah itu semua keputusan ada di tangan pihak DPP.
“Dalam partai, jajaran pengurus diprioritaskan menduduki jabatan unsur pimpinan di DPRD. Kebetulah yang dapat dari PKB kemarin adalah wajah baru dan hanya anggota baru PKB jadi keputusan diambil oleh pihak DPP,” katanya.
Sementara untuk posisi ketua Fraksi PKB di DPRD Pulpis akan dijabat Sentot Siswanto. Penentuan tersebut berdasarkan kesepakatan DPC PKB Pulpis.
“beda kalau untuk ketua fraksi. Itu murni kesepakatkan kami di DPC,” ungkapnya.
Untuk diketahui, sejak kepemimpinan Idham Amur, DPC PKB Pulpis berhasil menduduki tiga besar perolehan suara terbanyak di Kabupaten Pulpis. Pada Pemilu lalu, PKB meraih empat kursi dari tiga daerah pemilihan yang ada di Pulpis. (app)
Discussion about this post