KALAMANTHANA, Tamiang
Layang – Akhirnya setelah terunda beberapa waktu, kini lengkaplah sudah anggota DPRD Kabupaten Barito Timur, Kalimantan Tengah, periode 2019-2024 menjadi 25 orang.
“Dengan diambilnya sumpah
atau janji anggota DPRD Bartim atas nama H Rusli dari Partai Nasdem, lengkaplah
anggota DPRD menjadi 25 orang,” ucap Nursulistio, Ketua
DPRD Barito Timur saat memimpin rapat paripurna istimewa III Tahun 2019, Selasa (1/10/2019).
Nursulistio berharap dengan pelantikan ini dimana anggota DPRD sudah lengkap semakin menunjukkan kesiapan dewan untuk melaksanakan tugas dan fungsi dewan dalam menjalankan amanat rakyat di daerah itu.
Pelantikan ini tertunda karena Rusli cuti ikut naik haji sehingga tidak bisa ikut pelantikan bulan Agustus yang lalu. “Baru saat ini bisa dilaksanakan,” katanya.
Sementara itu Bupati Barito Timur dalam sambutannya yang dibacakan Wakil Bupati Bartim Habib Abdul Saleh menyambut baik kegiatan ini dengan harapan, kemitraan antara pemerintah dan DPRD terus berjalan baik.
Acara pelantikan ini dihadiri seluruh pimpinan dan anggota DPRD Barito Timur, jajaran Forkompinda kepala FKPD. (tin)
Discussion about this post