KALAMANTHANA,Buntok-Bupati Barsel Eddy Raya Samsuri,berkeliling meninjau beberapa wilayah yang melaksanakan Pilkades serentak telah digelar di Kabupaten Barito Selatan (Barsel) Kalimantan Tengah pada Kamis (3/10/2019).
Bupati Basel Eddy Raya Samsuri,setelah mengunjungi sejumlah tempat pelaksanaan pemungutan suara,Kepada KALAMANTHANA Kamis (3/10) mengatakan,pelaksanaan pemilihan Kepala Desa di Kabupaten Barito Selatan,dimana ada 62 Desa yang akan memilih kepala desanya,kita harapkan pemilihan Kepala Desa ini berlangsung dengan jujur dan adil (jurdil) yang dimana telah kita lihat ada sejumlah saksi yang hadir dan calon calon Kepala Desa juga hadir dimana calon tersebut mencalonkan diri,untuk mengikuti proses Pilkades ini.
“Kita mengrapkan,agar mereka para calon Kepala Desa siap menang dan siap kalah dan bagi Kepala Desa yang menang,silakan bekerja sama dengan BPD untuk melanjutkan visi misinya,memanfaatkan juga dana desa juga alokasi dana desa,agar bisa membangun Daerahnya dengan baik”,ucapnya.
Selain itu sebut Eddy Raya,bagi pihak yang belum berhasil,silahkan dilanjutkan dan kembali sebagai warga yang baik,misalkan profesinya sebagai petani jadilah petani ataupun pengusaha,jadilah pengusaha dan petani yang baik pula,agar kita bisa bersama sama bisa mensukseskan pembangunan di Barito Selatan ini,sesuai dengan visi dan misi kami bersama ibu Wakil Bupati,
“Dan terimakasih kami ucapkan kepada Dandim 1012 Buntok,Kapolres Barsel,Kepala Dinas Sosial dan juga seluruh panitia,karena pelaksanaan Pilkades ini bisa berjalan dengan baik,semoga hasilnya akan memuaskan bagi seluruh masyarakat yang ada di Kabupaten Barito Selatan”,pungkasnya (fik).
Discussion about this post