KALAMANTHANA, Palangka Raya-Ketua Persit Katika Chandra Kirana (KCK) Koorcabrem 102 PD XII/Tpr beserta rombongan Melaksanakan kegiatan Bhakti Sosial dalam rangka HUT ke 62 Kodam XII/Tpr tahun 2020.
Turut Hadir dalam Kegiatan tersebut, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 102 PD XII/Tpr Ny.Nancy Watti Purwo Sudaryanto, Kasipers Korem 102/Pjg, Letkol Inf Abd Salim, Pasi Wanwil Korem 102/Pjg serta pengurus persit KCK Koorcab Rem 102/Pjg.
Kegiatan Bhakti sosial kali ini di awali dengan pemberian sembako ke panti asuhan di Kota Palangka Raya yaitu Panti Asuhan Imanuel, Panti Asuhan Yayasan Berkah, Panti Asuhan Nurul Sholihin, Panti Asuhan AL-MIM dan Panti Asuhan Maria Ines yayasan Betang Amas.
Kegiatan Bhakti Sosial ini dilakukan untuk membatu sesama yang membutuhkan. Kegiatan di pimpin langsung oleh Ketua Persit KCK Koorcab Rem 102 PD XII/Tpr Ibu Nancy Wati Purwo Sudaryanto.
“Kegiatan ini sangat besar sekali manfaatnya, selain kita bersilaturahmi, juga untuk memberikan semangat kepada anak-anak panti asuhan maupun pengasuhnya dalam situasi pandemi covid -19 seperti saat ini serta kami mohon doa restunya, dalam rangka HUT ke 62 Kodam XII/Tpr tahun 2020 tepatnya yang ke-62 Tahun,” kata Nancy Wati Purwo Sudaryanto.
Adapun tema kegiatan yaitu “Mewujudkan masyarakat yang produktif dan aman menghadapi normal baru Pandemi Covid 19”. Kegiatan Kunjungan ini merupakan salah satu Rangkaian kegiatan dalam Rangka memperingati HUT ke ,62 Kodam XII/Tpr tahun 2020 yang Ke-62 dan kami mohon doa restunya. pungkas Ibu Nancy Wati Purwo Sudaryanto.
Dalam hal ini juga dari pimpinan panti asuhan Imanuel serta panti asuhan berkah Palangka Raya serta yang lainya menyampaikan ucapan terimaksih yang setinggi tingginya atas bantuan serta kepedulian kepada panti asuham, semoga apa yang diberikan dapat bermanfaat serta berkah bagi semua. (srs)
Discussion about this post