KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Memperingati HUT RI ke 75, Polres Kapuas, Kalteng, melaksanakan kegiatan bakti sosial (Baksos).
Bakti sosial dilaksanakan dengan memberikan bantuan beras dan bahan kebutuhan pokok lainnya kepada sejumlah pesantren dan yayasan di Kapuas.
Sebelumnya bantuan beras dan paket bahan kebutuhan pokok diberikan kepada Pesantren Al Muhajirin Antang. Kemudian pada, Jumat (14/8), bantuan diberikan kepada panti asuhan Yayasan Budi Sejahtera Kuala Kapuas.
Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Kapolres Kapuas AKBP Manang Soebeti bersama Kabag Ops Polres Kapuas AKP Asdini Pratama Putra didampingi pejabat utama Polres Kapuas lainnya.
Bantuan berupa 10 karung beras dan dua kotak paket bahan kebutuhan pokok tersebut diterima oleh pengurus Yayasan Budi Sejahtera Kapuas H Supiyani.
Kapolres Kapuas AKBP Manang Soebeti mengatakan, bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian Polri, khususnya Polres Kapuas kepada masyarakat yang membutuhkan.
“Semoga bantuan ini dapat bermanfaat. Saya harapkan masyarakat juga agar selalu mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19,” kata Manang Soebeti. (is)
Discussion about this post