KALAMANTHANA – Kuala Pembuang– Aparat gabungan yang terdiri dari unsur kepolisian Polres Seruyan, TNI dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Seruyan, mendatangi lokasi Bandara Kuala Pembuang, Jum’at (30/10/2020).
Kedatangan aparat gabungan yang dipimpin oleh Kasat Resnarkoba Polres Seruyan Iptu Supriyono ke bandara tersebut, tujuannya adalah untuk mengecek secara langsung sejauh mana penerapan protokol kesehatan yang dilaksanakan oleh pihak otoritas bandara Kuala Pembuang.
“Selain mengecek penerapan protokol kesehatan, kita juga juga meminta pihak bandara untuk mengantisifasi terjadinya lonjakan penumpang selama libur panjang ini berlangsung,” kata Kasat Resnarkoba Polres Seruyan Iptu Supriyono mewakili Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono.
Disamping melakukan patrol dialogis bersama pihak bandara setempat, aparat gabungan juga mengecek tingkat keamanan bandara melalui pemasangan CCTV (Closed Circuit Television) dan meminta pihak bandara keamanan melalui kegiatan patrol internal secara rutin.
“Sejauh ini dari hasil pengecekan di lapangan dan koordinasi dengan pihak bandara Kuala Pembuang, untuk penerapan protokol kesehatan maupun dari segi keamanan, sudah berjalan sangat baik dengan tetap menjaga situasi aman dan kondusif,” ungkap Supriyono. (sry)
Discussion about this post