KALAMANTHANA, Pangkalan Bun – Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Kalimantan Tengah Eddy Raya Samsuri melantik pengurus KONI Kabupaten Kotawaringin Barat, di Pangkalan Bun, Senin (29/3/2021).
Eddy Raya Samsuri, yang juga Bupati Kabupaten Barito Selatan dalam sambutannya menyampaikan selamat kepada pengurus KONI Kotawaringin Barat masa bakti 2021-2025 yang dinakhodai Nurhidayah sebagai Ketua umum yang juga sebagai Bupati Kabupaten Kotawaringin Barat dan Rody Iskandar sebagai Sekretaris.
Seperti diketahui menurut Eddy Raya, pembangunan dan pembinaan dibidang olahraga bukanlah persoalan yang sederhana,karena pembangunan dan pembinaan bidang olahraga memerlukan perencanaan dan proses yang sitimatis.
Tidak mungkin membiarkan kegiatan olahraga berkembang dengan apa adanya akan tetapi dibutuhkan sentuhan ilmu pengetahuan dan teknologi serta dibutuhkannya potensi sumber daya yang mendukung.
“Hal itu perlu diberdayakan secara optimal dengan adanya sarana dan prasarana latihan, juga adanya pelatih yang mempunyai kompetensi dan lisensi serta alokasi anggaran yang cukup,” kata Eddy Raya.
Selain itu dikatakannya,bahwa ia percaya kepada pengurus KONI Kotawaringin Barat yang baru dengan masa bakti 2021-2025 mampu membangkitkan semangat dan memotivasi pembinaan olahraga di Bumi Marunting Batu Aji untuk mencapai prestasi yang lebih baik dari sebelumnya. (fik)
Discussion about this post