KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Gedung SDN 5 Anjir Mambulau Timur, Kecamatan Kapuas Timur, Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah saat ini kondisinya mengalami rusak berat setelah diterpa angin kencang beberapa waktu lalu.
Anggota Komisi IV DPRD Kapuas H Ahmad Baihaqi pun mengharapkan agar Dinas Pendidikan setempat dapat memprogramkan pembangunan gedung SDN 5 Anjir Mambulau Timur yang rusak tersebut.
“Dinas Pendidikan kami harapkapkan secepatnya menangani ini dengan memasukan program pembangunan atau rehab berat terhadap sekolah tersebut, termasuk sarana prasarana yang ada,” katanya di Kuala Kapuas, Jumat (4/6/2021).
Menurut legislator asal PKB tersebut, kondisi bangunan sekolah tersebut saat ini mengalami kerusakan cukup parah. Bangunan yang rusak tersebut adalah ruang kelas 1,2 dan kelas 3.
“Takutnya kalau nanti masuknya pemberlakukan belajar secara tatap muka, meraka (pihak sekolah) tidak memiliki ruang untuk proses belajar mengajar,” ujar Baihaqi.
Selain itu, kalau tidak cepat segera ditangani kondisi yang ada dikhawatirkan bisa membahayakan dengan adanya masih puing-puing bekas reruntuhan banguan tersebut.
“Harapan kami juga, kalau bisa bangunan yang ada dirobohkan dulu, kalau belum dibangun baru. Takutnya membahayakan orang, yakni bekas-bekas runtuhan bangunan yang ada,” pintanya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kapuas, Suwarno Muriyat mengatakan, pihaknya telah melakukan survei kelokasi, yang mana gedung SDN 5 Anjir Mambulau Timur tersebut memang benar mengalami kerusakan.
“Jadi, penanganan sekolah itu akan menjadi prioritas kami pada 2022 mendatang,” pungkas Suwarno Muriyat. (Is)
Discussion about this post