KALAMANTHANA, Muara Teweh -Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Barito Utara (Barut), Parmana Setuawan, menghadiri silaturahmi dengan Sekda Kalimantan Tengah , Nuryakin dan rombongan, Senin (1/8/2022).
Waket I DPRD hadir bersama Bupati Barut Nadalsyah yang didampingi Wakil Bupati, Sugianto Panala Putra, Ketua GOW, Sekda beserta Ketua Dharma Wanita Persatuan, Staf Ahli Bupati, Asisten Sekda, dan Kepala Perangkat Daerah.
.
Sekda Kalteng Nuryakin datang le Muara Teweh guna mengikuti pelaksanaan Rapat Kerja Sekda Provinsi Kalteng dengan Sekda Kabupaten se-DAS Barito di Muara Teweh, besok, Selasa (2/8/2022).
Waket I DPRS Barut Parmana mengharapkan, agar Rapat Kerja tersebut dapat mempercepat pembangunan di wilayah DAS Barito dalam mendukung Kalimantan Tengah sebagai penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN .
“Sekda Provnsi sangat tahu dan memahami kondisi Kabupaten Barut. Kita jadikan ini momentum untuk memperkenalkan Barut sebagai pintu gerbang Kalteng menuju IKN,” kata Parmana kepada Kalamanthana.
Menurut Parmana, posisi sebagai pintu gerbang sangat strategis bagi Kabupaten Barut untuk menggenjot kemajuan pembagunan terutama wilayah perbatasan di Kecamatan Gunung Purei dan Teweh Timur.
“Kiya semua berharap agar Pemprov Kalteng dapat memperhatikkan dan membantu sektor pembagunan di Kabupaten Barut sebagai pintu gerbang kabupaten di DAS Barito,” sebut Parmana.
Nuryakin bukanlah orang asing di Kabupaten Barut. Dia salah satu putra terbaik dari Kabupaten di DAS Barito, sehingga diharP dapat memberikan masukan kepada Gubernur Kalteng untuk membantu pembangunan dan program-program lainnya demi kemajuan wilayah DAS Barito.(Melkianus He)
Discussion about this post