KALAMANTHANA, Kasongan– Anggota DPRD Kabupaten Katingan, Budi Hermanto meminta pihak kepolisian agar gencar melakukan patroli. Sehingga, dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dalam melakukan aktivitas sehari-hari.
“Polisi memiliki tugas dalam melakukan pemantauan terhadap aktivitas warga masyarakat dan situasi keamanan di Bumi Penyang Hinje Simpei. Kasus kriminalitas pun bisa ditekan dan dihindari sejak sekarang, ” kata Budi Hermanto, Selasa (19/9/2023).
Selain itu, Budi Hermanto mengajak masyarakat untuk bersama-sama dengan pihak Kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat agar tetap kondusif. Maka, ini menjadi bahan evaluasi dan pembelajaran dalam membangun daerah yang humanis dan bersahabat.
“Kami mengajak mereka untuk ikut serta berperan aktif menjaga keamanan diligkungannya agar tetap kondusif. Terlebih dalam mengawasi lingkungan masing-masing sehingga aman dan terkendali, ” bebernya.
Ia juga mengharapkan agar tetap menjalin komunikasi ketika menemukan tindak pidana baik di darat maupun dilaut. Maka, segera berikan laporan dan pengaduan kepada penegak hukum.
Dalam mencegah kemungkinan adanya aktivitas yang menggangu keamanan masyarakat, perlu ada sinergitas yang baik. Jika ada permasalahan segera komunikasikan karena melalui komunikasi pasti ada jalan yang baik. (Hr)
Discussion about this post