KALAMANTHANA, Muara Teweh – Kabupaten Barito Utara raih juara 1 mengikuti lomba yel yel dan orasi serta juara harapan 1 lomba senam kreasi, di gedung Palampang Tarung, Jalan Tjilik Riwut Palangka Raya, Minggu (27/10/2024).
Lomba dilaksanakan untuk memperingati Hari Sumpah Pemuda (HPN) ke-96 dan Ikrar Bersama Anak Bangsa (IBAB) tingkat Provinsi Kalimantan Tengah tahun 2024 yang diikuti 14 Kabupaten /Kota se Kalimantan Tengah.
Berdasarkan dari hasil penilaian tim juri untuk lomba yel yel dan orasi, peserta dari Kabupaten Barito Utara meraih juara 1 dengan memperoleh nilai tertinggi 761, juara 2 peserta dari Lamandau dengan nilai 740, dan Juara 3 dari Kuala Kapuas dengan nilai 730.
Sedangkan untuk juara harapan 1 di raih peserta dari Kotim dengan nilai 726, Juara Harapan 2 dari Kabupaten Katingan dengan nilai 725 dan Juara Harapan 3 peserta dari Kota Waringan Barat (Kobar).
Adapun lomba yang di pertandingan dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke 96 dan IBAB tahun 2024, yaitu lomba yel yel dan orasi, lomba vocal group dan kreasi serta lomba cerdas harati Pancasila, yang dilaksanakan bersamaan pada hari Sabtu 27 Oktober 2024.
Kepala Badan Kesatuan Bangsa Dan Politik Kabupaten Barito Utara ((Kesbangpol Barut), Rayadi di dampinggi para pendamping mengatakan atas nama pribadi dan Pemkab Barito Utara sampaikan ucapan terima kasih dan mengapresiasi atas keberhasilan dari kontingen peserta dari Kabupaten Barito Utara, yang telah meraih juara 1 lomba Yel Yel dan Orasi serta Juara Harapan 1 lomba Senam Kreasi.
Rayadi memiliki harapan yang tinggi terhadap prestasi kontingen Barito Utara dalam rangka HSP ke 96 dan IBAB tahun 2024.
Dirinya juga berharap agar prestasi yang diraih dapat menjadi motivasi bagi generasi muda untuk lebih aktif dalam berpartisipasi di bidang olahraga dan seni.
Selain itu Rayadi juga mengharapkan adanya dukungan yang lebih besar dari pemerintah dan masyarakat untuk meningkatkan fasilitas latihan.
Kaban KesbangPol Barito Utara juga menginginkan agar kolaborasi antara pelatih, kontingen dan berbagai pihak terkait semakin solid, sehingga dapat menghasilkan atlet dan seniman yang berprestasi. (sly)