KALAMANTHANA, Palangka Raya – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Agustiar Sabran mengikuti Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah (Otda) ke-XXIX Tahun 2025 secara virtual dari ruang kerjanya, Jumat (25/04/2025). Upacara nasional ini dipimpin langsung oleh Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) RI, Bima Arya Sugiarto, dan terpusat di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur.
Dengan mengusung tema “Sinergitas Pusat dan Daerah Membangun Nusantara Menuju Indonesia Emas 2045”, peringatan Hari Otda tahun ini menjadi momentum reflektif bagi seluruh pemerintah daerah dalam mengevaluasi perjalanan otonomi sejak diberlakukan pada 1999.
Wamendagri dalam arahannya menekankan pentingnya evaluasi otonomi daerah dari dua sisi: pemerintah pusat dan daerah. “Kepala daerah harus adaptif, sementara pemerintah pusat wajib terus menyempurnakan sinkronisasi dan evaluasi kebijakan,” ujar Bima Arya.
Ia juga menggarisbawahi pentingnya kepemimpinan daerah yang inovatif, kolaboratif, dan berorientasi pada pembangunan ekonomi melalui kemitraan multipihak (pentahelix), termasuk dunia usaha dan komunitas. “Kunci keberhasilan fiskal daerah adalah membangun ekosistem ekonomi kreatif dan kolaboratif,” tambahnya.
Selain itu, Bima menyampaikan pesan Presiden RI agar seluruh jajaran pemerintah terus menyederhanakan proses perizinan untuk mendorong investasi, pertumbuhan ekonomi, serta keterlibatan aktif masyarakat dalam pembangunan nasional.
Partisipasi Gubernur Agustiar Sabran dalam upacara ini mencerminkan komitmen Kalimantan Tengah dalam mendukung penguatan otonomi daerah yang berkualitas dan berkelanjutan. (Mit).
Discussion about this post