KALAMANTHANA, Buntok – Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) merupakan forum yang dibentuk oleh masyarakat dan difasilitasi pemerintah, baik di pusat maupun daerah. Dia dibangun untuk menjaga, memelihara, dan memberdayakan umat beragama.
Bupati Barito Selatan, Eddy Raya Samsuri menyampaikan, agar FKUB mampu memberikan masukan yang positif kepada pemerintah setempat supaya dapat terhindar dari berbagai konflik.
“Sebab dengan kondusifnya kehidupan masyarakat, pembangunan dan kemajuan bisa kita capai lebih cepat,” kata Eddy Raya, kepada KALAMANTHANA, di Buntok Kamis (16/11/2017).
Masih kata orang nomor satu di Barsel ini, FKUB sejatinya mampu menyikapi berbagai permasalahan yang muncul di tengah masyarakat secara bijaksana.
“Mengingat masyarakat tentunya memiliki latar belakang keyakinan agama yang berbeda,” ucapnya.
Sehingga pula munculnya kelompok-kelompok dengan kepentingan yang dilatarbelakangi etnis, adat istiadat dan agama, ditambah lagi didukung oleh alam reformasi yang memberikan kebebasan berbicara dan berpendapat. Tentunya dapat menjadi embrio munculnya konflik dan kerawanan sosial.
“Di sinilah FKUB diharapkan lebih meningkatkan perannya untuk menciptakan suasana yang aman, tenteram dan kondusif di masyarakat,” tandas Eddy Raya.
Dia berharap seluruh jajaran pengurus FKUB Barsel yang telah dikukuhkan supaya bersama-sama menjaga kerukunan antar umat beragama, kerukunan intern umat beragama.
“Bahkan juga tidak terkecuali kerukunan antar umat beragama dengan Pemerintah Kabupaten Barsel demi memajukan pembangunan di Barsel ini,” pungkasnya. (dgd)
Discussion about this post