KALAMANTHANA, Buntok, Kalteng – 118 paket proyek pembangunan sejumlah infrastruktur jalan dan jembatan akan dilaksanakan tahun 2016 ini di kabupaten Barito Selatan, Kalimantan Tengah.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Barsel Silas, ST di Buntok, Kamis mengatakan, proyek tersebut dianggarkan dengan dana Rp134,352 miliar.
“Pekerjaan proyek pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan tersebut sebanyak 118 paket yang tersebar dienam kecamatan di daerah ini,” katanya.
Dia menjelaskan, pekerjaan proyek di kecamatan Dusun selatan berjumlah 79 paket yang di antaranya 44 pekerjaan fisik dan 35 item lainnya penyusunan menajemen informasi.
“Untuk pekerjaan proyek bagi kesejahteraan masyarakat di Dusun Utara sebanyak 23 paket dan Dusun Hilir sebanyak 12 paket pekerjaan,” ucap Silas.
Lanjutnya, proyek pembangunan di Karau Kuala sebanyak 21 paket, di kecamatan Jenamas enam pekerjaan dan di kecamatan Gunung Bintang Awai sebanyak 12 pekerjaan.
“Kita berharap semua proyek tersebut dapat membuka akses jalan bagi kelancaran arus barang bagi masyarakat yang tersebar dienam kecamatan di wilayah itu,” ujarnya.
Proyek pembangunan infrastruktur di Barsel memerlukan biaya yang sangat besar karena sebagian besar wilayah di daerah ini berada didataran rendah dan berawa.
“Oleh karena itu, dalam membangun jalan dan jembatan di daerah ini akan dilaksanakan secara bertahap. Kalau tahun ini belum semua bisa dilaksanakan akan dilanjutkan pada tahun mendatang,” tambah dia.
Discussion about this post