KALAMANTHANA, Murung Raya – Sampai hari ini, Selasa (7/4/2020) perkembangan virus Corona (Covid-19) di Kabupaten Murung Raya yaitu jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 6 orang, dan Orang Dalam Pengawasan (ODP) sebanyak 19 orang.
Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Murung Raya dr.Suria Siri melalui Kabid Pengendalian Penyakit di Dinkes Mura Iskandar Kurniawan S,Si,Apt, saat dikomfirmasi KALAMANTHANA diruang kerjanya, selasa (7//4/2020).
“jumlah PDP dan ODP di Kabupaten Murung Raya itu meningkat karena ada sekitar 44 orang yang mengikuti Itjima di Gowa Provinsi Sulawasi Selatan beberapa waktu yang lalu,” jelas Iskandar.
Iskandar menjelaskan dari 44 orang yang berangkat ke Gowa, sudah ada 15 orang yang pulang ke Kabupaten Murung Raya,dan setelah dilakukan pemeriksaan 4 diantaranya dinyatakan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dan 11 orang lainnya sampai saat ini dilakukan isolasi mandiri dirumah masing-masing.
“Baru 15 orang yang sudah pulang ke Puruk Cahu,dan 29 orang lainnya akan pulang hari ini,dengan menggunakan kapal dan pesawat terbang,” ujarnya.
Untuk mengawasi 11 orang yang berangkat ke Gowa beberapa waktu yang lalu,pihak Dinas Kesehatan Kabupaten Murung Raya telah bekerja sama langsung dengan Kepala Desa, Babinsa dan Babinkabtibmas untuk mengawasi masyarakat yang statusnya saat ini ODP untuk tidak keluar rumah.
Iskandar juga mengakui jika jumpah PDP dan ODP akan terus meningkat,mangingat 4 orang yang statusnya saat ini PDP itu sudah sejak tanggal 20 Maret yang lalu berada di Kota Puruk Cahu dan baru di rujuk ke RSUD Doris Silvanus Kota Palangka Raya tanggal 6 April kemaren.
Oleh sebab itu,Iskandar menghimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Murung Raya untuk dapat menjalankan pola hidup sehat,cuci tangan pakai sabun dan tetap berada dirumah, guna memerangi Virus Covid-19. (dg)
Discussion about this post