KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Anggota DPRD Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, Didi Hartoyo mengapresiasi Pemkab setempat bergerak cepat menyalurkan bantuan logistik ke 6 kecamatan terdampak banjir di wilayah Kapuas Ngaju.
“Saya selaku wakil rakyat dapil Kapuas III menyambut baik Pemkab Kapuas gerak cepat menyalurkan bantuan logistik ke 6 kecamatan yang terdampak banjir,” kata Didi Hartoyo di Kuala Kapuas, Jumat, (21/5/ 2021).
Menurut legislator asal PDI Perjuangan tersebut, bahwa banjir yang terjadi di 6 kecamatan di wilayah non pasang surut merupakan langganan banjir setiap tahunnya saat musim penghujan.
“Jika intensitas hujan tinggi, maka banjir merendam rumah warga terutama di kawasan bantaran sungai. Karena kebanyakan rumah warga yang terkena dampak banjir di daerah bantaran sungai atau posisinya di dataran rendah,” ujarn Didi.
Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kapuas itu pun menyarankan agar warga yang tinggal di kawasan bantaran sungai dan dataran rendah di relolasi ke tempat yang lebih tinggi. Sehingga ketika banjir tidak lagi harus mengungsi atau dievakuasi karena banjir terjadi setiap tahun.
Didi pun berharap untuk mengurangi dampak banjir setiap tahun yang terjadi di 6 kecamatan tersebut agar pihak kecamatan dan desa dapat melakukan identifikasi terhadap lahan atau lokasi tempat relokasi apabila ada kesepakatan masyarakat dengan syarat tidak ada ganti rugi lahan.
“Relokasi merupakan solusi terbaik agar setiap tahun warga tidak lagi mengalami banjir. Karena setiap intensitas hujan tinggi selalu terjadi banjir,” pungkasnya. (is)
Discussion about this post