KALAMANTHANA, Muara Teweh – Pemkab Barito Utara (Barut), akhinya menyerahkan sertifikat tanah kepada Kapolda Kalteng untuk dijadikan lahan Markas Komando atau Mako Brimob.
Penyerahan sertifikat tersebut mendapatkan perhatian dari salah satu anggota DPRD Kabupaten Barut, Surianor, karena ini menunjukkan adanya relasi yang sangat baik antara Pemkab Barut dengan Polri.
Surianor anggota F-Partai Demokrat mengapresiasi hibah tanah untuk Mako Brimob, karena mengakomodir kepentingan yang jauh lebih luas dan strategis bagi daerah ini.
“Melalui pemberian sertifikat tanah menunjukkan keseriusan Pemkab Barut d mendukung pembangunan IKN. Ini jelas langkah maju dalam bidang keamanan,” kata anggota DPRD yang kembali terpilih dari Dapil IV ini, Jumat (29/10/2023)..
Seperti diberitakan kemarin, Wakil Bupati Barut, Sugianto Pahala Putra, mengatakan lahan yang diserahkan murni milik PT. Mitra Barito. Hal ini untuk mendukung Kabupaten Barito Utara sebagai pintu gerbang IKN.
“Atas nama pemerintah dan masyarakat, kami memberikan penghargaan dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada PT Mitra Barito, karena telah membantu Pemkab Barut,” kata Sugianto di hadapan kapolda Kalteng.(Melkianus He)
Discussion about this post