KALAMANTHANA, Palangka Raya – Dengan melakukan Komunikasi yang efektif, tentunya dapat memahami dan memenuhi kebutuhan masyarakat, terutama masyarakat bawah.
Sebagai anggota DPRD Kota Palangka Raya yang baru, Hap Baperdu, berkomitmen untuk menjawab kebutuhan dan memprioritaskan masyarakat di tingkat bawah.
“Hal ini yang akan menjadi fokus utama saya, dimana nantinya saya akan mengkomunikasikan segala kebutuhan dan prioritas yang diperlukan,”ujarnya, Selasa, (17/9/2024).
Tentunya Ini menunjukkan dedikasinya menjembatani aspirasi masyarakat tingkat bawah dengan kebijakan yang diambil. “Karena bagaimanapun mereka itu yang memang sangat-sangat harus kita perhatikan,” katanya.
Baperdu menekankan pentingnya komunikasi yang efektif dalam memahami dan memenuhi kebutuhan masyarakat. Ia menambahkan bahwa proses ini, tentunya melibatkan komunikasi yang baik, tidak hanya dengan masyarakat tetapi juga dengan pihak eksekutif. (Mit)