KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Relawan Gabungan di Kabupaten Kapuas, Kalteng, turut mendirikan posko rest area untuk melayani jemaah Haul Abah Guru Sekumpul ke 20 tahun 2025 yang melintasi ruas Trans Kalimantan di Jalan Meranti, Kuala Kapuas.
Posko ini hadir sebagai bentuk dukungan kepada para jemaah yang datang dari berbagai daerah untuk menghadiri acara tahunan yang penuh khidmat tersebut.
Fasilitas yang disediakan di posko ini cukup lengkap dan dirancang untuk memenuhi kebutuhan para jemaah selama perjalanan.
Para relawan menyediakan makanan dan minuman gratis, tempat istirahat yang nyaman, area sholat, toilet, serta layanan cek kesehatan secara cuma-cuma.
Semua fasilitas ini bertujuan untuk memastikan kenyamanan dan keselamatan para jemaah sebelum melanjutkan perjalanan mereka.
“Bagi jemaah yang ingin mampir kami persilahkan datang ke tempat ini. Kami juga mengimbau para jemaah agar berhati-hati di jalan,” kata Koordinator Relawan, Kamarudin, Jumat (3/1/2025).
Baca Juga: Investasi di Kabupaten Kapuas 2024 Lampaui Target
Dari pantauan di lapangan, posko ini menjadi tempat singgah yang banyak diminati oleh jemaah, baik yang menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat.
Banyak di antara mereka memanfaatkan waktu di posko untuk beristirahat dan mengisi energi, sebelum melanjutkan perjalanan menuju lokasi utama Haul Guru Sekumpul.
Kehadiran posko ini tidak hanya memberikan kenyamanan fisik, tetapi juga menunjukkan semangat kebersamaan dan gotong royong yang tinggi di antara masyarakat setempat dalam mendukung kegiatan keagamaan yang besar ini.
Semangat relawan dalam melayani menunjukkan dedikasi mereka dalam mendukung kelancaran acara haul yang menjadi momen penting bagi umat muslim, khususnya di Kalimantan Selatan dan sekitarnya. (fan)
Discussion about this post