KALAMANTHANA, Sampit – Ketua DPRD Kotawaringin Timur (Kotim) Rinie Anderson sejauh ini menilai, infrastruktur jalan dari Kecamatan Cempaga hingga menuju Mentaya Seberang, Kecamatan Seranau merupakan bentuk keseriusan pemerintah daerah dalam rangka membuka ketertinggalan dan meningkatkan perekonomian masyarakat secara umum.
Bahkan menurutnya akses tersebut akan membuka peluang baru guna pengembangan kota di Mentaya Seberang kedepannya, meskipun belum ada jembatan penyeberangan Mentaya yang merupakan kebutuhan mendesak bagi masyarakat yang bermukim di daerah tersebut.
“Dengan dibangunnya jembatan di wilayah kecamatan Cempaga tersebut, kami berharap nantinya jalan itu merupakan tonggak awal membuka ketertinggalan disana, jalan tersebut juga salah satu solusi supaya akses di kawasan Seberang bisa terhubung,” ungkapnya Rabu (28/07/2021).
Legislator PDI Perjuangan ini bahkan mengakui, ketertinggalan di daerah Seberang kota Sampit tersebut memang sangat sulit untuk diatasi, selama akses jalan ataupun jembatan tidak dibangun. Hal itu terjadi akibat dari keterbatasan keuangan pemerintah daerah, serta tahapan pencapaian target menuju Hanaut maka perlu adanya terobosan lain yakni membangun jembatan tersebut.
“Dana untuk proyek itupun tidak sedikit, awalnya dianggarkan sekitar Rp 256 miliar dan dilaksanakan secara multiyears. Jika fungsional akan membuka akses bagi Kabupaten Katingan yang berada di kawasan pesisir, khususnya di Kecamatan Katingan Kuala, dan juga membuka akses dan peluang ekonomi baru bagi masyarakat kita, termasuk Mentaya seberang, karena itu memang jalan alternatif nantinya,” tegasnya.
Dia juga menambahkan,rencana pembangunan Jembatan Mentaya tersebut disinyalir terkendala karena wabah Covid-19 yang berdampak berat kepada anggaran dan keuangan daerah.
“Karena sebelumnya sudah mendapatkan dukungan dari pemerintah pusat. Sayangnya selama 2 tahun terakhir ini APBN harus fokus untuk penanganan pandemic Covid-19 serta pemulihan ekonomi, daerah kita juga termasuk daerah yang terdampak paling besar dari semua sisi, kami berharap masyarakat tetap bersabar,” tutupnya.(drm)
Discussion about this post