KALAMANTHANA, Muara Teweh – Wakil Bupati Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah, Ompie Herby, membuka acara Sosialisasi Program Kampung KB Dan Rapat Persiapan Pencanagan Kampung KB Tingkat Kabupaten Barito Utara di gedung Aula Bappeda Jalan Ahmad Yani, Muara Teweh.
Menurut Ompie, sebagai tindak lanjut surat edaran Menteri Dalam Negeri tentang pencanagan dan pembentukan kampung KB, Pemerintah Barito Utara menyambut baik program tersebut. Pemkab berkomitmen untuk mendukung serta mensukseskannya.
Kampung KB diharapkan menjadi salah satu inovasi strategis untuk dapat mengimplementasikan kegiatan-kegiatan prioritas program KKBPK secara utuh di lini lapangan. Kampung KB akan menjadi salah satu bentuk/modal miniatur pelaksanaan total program KKBPK secara utuh yang melibatkan seluruh bidang di lingkugan badan KBPP dan bersenergi dengan mitra kerja, stakeholder intasi terkait sesuai dengan kebutuhan dan kondisi wilayah serta dilaksanakan di tingkatan pemerintahan terendah (desa/kampung ).
Kampung KB merupakan salah satu program revolusi mental berbasis keluarga untuk membangun karakter bangsa Indonesia. Dengan adanya kampung KB diharapkan manfaat program KB dapat dirasakan langsung masyarakat, terutama di wilayah katagori miskin, tertinggal, terpencil yang tersebar di Kabupaten Barito Utara.
Pelaksanaan program KB lebih difokuskan pada masarakat kurang mampu dan keterbatasan terhadap akses fasilitas kesehatan. Kegiatan kampung KB merupakan salah satu inovasi strategis dalam program kependudukan dalam membangun keluarga secara utuh dan terintegrasi.
“Saya berharap agar program kampung KB ini menjadi momentum untuk membagkitkan kembali semangat gotong royong masyarakat khususnya di Kabupaten Barito Utara. Saya harapkan pula agar seluruh SKPD dapat menyusun program dan kegiatan sekaligus menganggarkan dana melalui ABT 2016 dan anggaran murni di tahun 2017 dan di tahun–tahun berikutnya untuk mendukung program kampung KB tersebut sesuai tupoksi masing=masing,” kata Ompie. (fir)