KALAMANTHANA, Tanah Grogot – Seorang pria warga Ampah membikin heboh Kabupaten Paser, Kalimantan Timur. Apa pasal?
Pria asal Ampah, Kecamatan Dusun Tengah, Kabupaten Barito Timur, Kalimantan Tengah itu, B (34), membuat geger warga Desa Janju di Kecamatan Tanah Grogot, Kabupaten Paser, Kalimantan Timur.
Pria asal Ampah itu melakukan aksi nekad dan putus asa, menggantung dirinya di sebuah ranting pohon karet di sekitar tempat pembuangan akhir (TPA) Km 7 Desa Janju, Kabupaten Paser.
Tindakan putus asa itu diketahui warga Desa Janju pada Jumat, 17 Januari 2025 pagi. Warga melihat B yang mengenakan baju dominan warna merah dan celana pendek selutut itu sudah tergantung di seutas tali di pohon karet.
Baca Juga: Balita Ini yang Pertama Melihat Pria Ampah Sudah Gantung Diri di Paser
Kapolres Paser, AKBP Novy Adi Wibowo melalui Kasat Reskrim Iptu Helmi Septi Saputra membenarkan peristiwa gantung diri B, warga Ampah di Desa Janju tersebut.
Dia mengungkan mengungkapkan bahwa pihaknya telah menerima laporan dari istri korban, SK ( 38.), yang juga menjadi salah satu saksi utama dalam kejadian ini.
Tim Satreskrim Polres Paser langsung mendatangi lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengumpulkan keterangan dari saksi-saksi.
Berdasarkan hasil pemeriksaan awal oleh tim medis, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. (*)
Discussion about this post