KALAMANTHANA, Muara Teweh – Kini, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) pun melabuhkan pilihannya kepada Nadalsyah. Mereka jadi parpol teranyar pengusung pria bernama akrab Koyem itu di Pilkada Barito Utara 2018.
PPP Barut dalam rapat pimpinan cabang sepakat mengusung Nadalsyah dengan Sugianto Panala Putra untuk maju sebagai pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Barito Utara pada 2018.
Menurut Wakil Ketua I DPC PPP Kabupaten Barito Utara, Abri, pihaknya merekomendasikan pasangan tersebut sebagai pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Barut ke Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Provinsi Kalimantan Tengah untuk diteruskan ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) di Jakarta.
Sebelumnya, Nadalsyah setidaknya sudah diusung Partai Demokrat dan Partai Golkar. Demokrat adalah partai yang dia pimpin karena Nadalsyah baru saja menjadi Ketua DPD Partai Demokrat Kalimantan Tengah. Sedangkan Golkar sejak lama sudah menyerahkan perahu satu kursi mereka di DPRD untuk calon petahana itu.
Sekretaris DPD Partai Golkar Barut Satriansyah Ciptadi, sejak lama, menyatakan partainya akan mengusung Nadalsyah. “Partai kami sudah memastikan untuk mengusung dan mendukung Nadalsyah. Itu merupakan keputusan partai,” ujarnya di Muara Teweh, pertengahan tahun lalu.
Arsyad, sapaan akrab petinggi Golkar Barut ini mengakui, partainya hanya memiliki satu kursi di DPRD, sehingga tidak bisa sendiri mengusung calon. Tetapi strategi dan langkah politik partainya tidak pernah terhalang oleh kondisi politik tersebut. Partai Golkar sudah cukup lama mempelajari, mengamati, menganalisa, dan mengevaluasi semua tokoh politik di Barut maupun figur terkemuka asal Barut yang berada di luar daerah. “Hasilnya, ya kami dukung dan usung bupati petahana,” katanya.
Sempat mencuat isu akan bergesernya dukungan Partai Golkar pada pilkada serentak di Kalimantan Tengah yang berlangsung di sembilan kabupaten/kota, menyusul terjadinya pergantian ketua umum dari Setya Novanto kepada Airlangga Hartarto. Tapi, Golkar memastikan tak ada perubahan di Kalteng sehingga sembilan nama yang diusung, termasuk Nadalsyah, tetap bertahan. (mel)
Discussion about this post