KALAMANTAHANA, Yogyakarta – Stand pameran Pemerintah Kabupaten Barito Utara (Pemkab Barut) meraih predikat terbaik III pada kegiatan Jogja Investment, Trade and Tourism (ITT) tahun 2024 di Jogja City Mall, Sleman, Yogyakarta, 25 Februari 2024.
Pada Jogja Investment, Trade and Tourism (ITT) stand Pemkab Barito Utara memperkenalkan produk unggulan daerah setempat, seperti anyaman rotan dari Kecamatan Gunung Purei dan lainnya.
Kadis Perdagangan dan Perindustrian Barito Utara Dewi Handayani melalui Kepala UPT MT Disdagrin, Erina Primayanti mengatakan, melalui kegiatan Jogja ITT Expo 2024 diharapkan mampu mendorong UMKM untuk terus berkembang.
Keberhasilan dan keikusertaan Stand Pemkab Barito Utara kata dia tidak terlepas dari dukungan Pj Bupati Barito Utara yang telah mendukung penuh kegiatan ini.
Baca Juga: Pemkab Barito Utara Terima Sertifikat Merk Asosiasi Kelompok Anyaman Rotan Gunung Purei
Mewakili Pemerintah Kabupaten Barito Utara, dirinya bersama dinas terkait menyampaikan ucapan terima kasih kepada PT Panca Wira Kreasindo atas apresiasinya terhadap stand Kabupaten Barito Utara.
“Dan juga berkat soliditas dan sinergitas perangkat daerah lingkup Pemerintah Kabupaten Barito Utara serta sponsor kita PT Medco Energi Bangkanai dalam mendukung publisitas potensi di Kabupaten Barito Utara melalui expo ini,” ucapnya.
Sementara Pj Bupati Barito Utara Drs Muhlis ditempat terpisah memberikan apresiasi atas kerja keras perangkat daerah yang telah terlibat dalam kegiatan ini.
“Terima kasih kepada seluruh perangkat daerah yang telah terlibat dalam pameran produk unggulan lokal pada Stand Kabupaten Barito Utara ini,” kata Pj Bupati Muhlis. (sly)