KALAMANTHANA, Muara Teweh – Durian asal Puruk Cahu, Kabupaten Murung Raya, kini mulai membanjiri Kota Muara Teweh, Barito Utara. Para pedagang buah berbau khas itu tersebar di berbagai titik dan jadi serbuan konsumen.
Salah satu titik itu terletak di Jalan Pramuka, Muara Teweh. Di sana terdapat beberapa kios durian yang selalu ramai pembeli.
“Sekarang ini musim durian dari daerah Desa Saripoi, Puruk Cahu. Kami langsung membelinya dari para petani durian dan menjualnya di sini,” kata Rico (45), warga Murung Raua yang jadi salah satu pedagang durian di Muara Teweh, Sabtu, (12/7/2017).
Rico menambahkan, harga durian dari Puruk Cahu tergantung ukuran. Untuk empat buah durian ukuran kecil bisa dibeli dengan harga Rp100 ribu. Sedangkan ukuran besar dengan harga Rp70 ribu satunya. “Ada juga yang satunya Rp30 ribu. Memang sesuai ukurannya saja. Kalau kualitas, kami jamin yang terbaik. Kalau nggak manis atau busuk, bisa langsung kami ganti,” kata dia.
Tidak hanya satu-dua pedagang, ada puluhan pedagang durian dadakan Muara Teweh ini. Tak mengherankan apabila tiap beberapa meter mengendarai kendaraan di sudut jalanan Kota Muara Teweh, sudah bisa menemukan pedagang durian. Tentu dengan banyaknya jumlah pedagang ini, warga Muara Teweh jadi lebih leluasa memilih dagangan yang berkualitas namun dijual dengan harga lebih miring. (atr)
Discussion about this post